AC Window VS AC Split, Mana yang Akan Anda Pilih?

AC Window VS AC Split, Mana yang Akan Anda Pilih?

AC window dan AC split banyak digunakan oleh masyarakat. Berikut beberapa perbedaan untuk Anda yang sedang mencari AC yang tepat.
AC Window VS AC Split, Mana yang Akan Anda Pilih?

Anda mungkin bingung saat memilih apakah menggunakan AC window atau AC split. Hal tersebut tentu saja terjadi karena kedua AC banyak berada di pasaran dan banyak digunakan oleh masyarakat.

Sebenarnya ada perbedaan utama antara kedua AC tersebut. AC window merupakan AC yang hanya memiliki satu unit yang ditempatkan pada satu titik saja. Sedangkan AC split memiliki dua bagian terpisah, yaitu satu diletakkan di dinding ruangan dan satu lagi di luar rumah.

Tidak hanya itu saja, ada beberapa perbedaan antara AC window dan AC split. Apa saja itu? Simak penjelasannya di bawah ini!

Desain

Sesuai dengan penjelasan di atas, desain dari kedua AC berbeda. AC window hanya memiliki satu unit bagian dengan komponen seperti kondensor, kompresor, coil evaporator, dll. Sedangkan AC split merupakan AC dengan dua bagian yaitu bagian outdoor dan indoor. Unit outdoor terdiri dari kompresor, kondensor, serta katup ekspansi. Sedangkan bagian luarnya terdiri dari tabung kapiler, evaporator, dan kipas pendingin.

Lokasi Penempatan

Sesuai dengan perbedaan desainnya, maka kedua AC tersebut juga memiliki perbedaan lokasi penempatan. AC window membutuhkan lebih banyak ruang karena memiliki satu unit yang besar dan dipasang di jendela. Sedangkan untuk AC split membutuhkan sedikit ruang karena terdapat dua bagian yang terletak di beda tempat.

Kapasitas AC

Kapasitas untuk kedua AC juga berbeda. AC window memiliki kapasitas dengan kisaran 0,75 hingga 2,5 ton, sedangkan untuk AC split memiliki kapasitas dengan kisaran 0,8 ton hingga 3 ton.

Perawatan

AC window sangat mudah untuk dirawat sendiri. Berbeda dengan AC split yang membutuhkan tenaga profesional untuk merawatnya.

Jangkauan AC

Perbedaan juga terletak pada bagian jangkauan udara yang dihasilkan oleh AC. AC window hanya dapat mengatur suhu dan kelembaban dari ruangan yang kecil sedangkan AC split dapat mengatur suhu dan kelembaban untuk ruangan yang lebih besar dan luas.

Suaran yang Dihasilkan

Suara yang dihasilkan oleh AC window cukup besar dan mengganggu. Konsepnya sama seperti AC portable, karena keseluruhan unitnya berada di satu bagian, sehingga saat beroperasi akan menimbulkan suara yang cukup menggangu.

Berbeda dengan AC split yang memiliki dua bagian terpisah, sehingga saat AC beroperasi, suara yang dihasilkan terdengar lebih sedikit dan kecil. Suara yang besar berada dalam unit yang diletakkan di luar ruangan.

Itulah perbedaan antara AC window dan AC split. AC mana yang akan Anda pilih?